
KritisNews.com, Batam – Selain aturan dan Undang-undang lalu lintas agar memakai Helm, juga bermamfaat untuk keamanan dalam berkendara. Pengendara yang selalu sibuk dengan aktifitasnya tentulah Helm akan selalu menempel di kepalanya.
Bagi anda yang selalu memakai Helm dalam aktifitas, tentulah terik matahari akan mengeluarkan keringat dan akan menempel di Helm serta tercium aroma yang ngak sedap.
Dengan kesibukan dan keterbatasan waktu, mau nyuci sendiri takut kurang puas dan tidak bersih. Tapi anda jangan bingung, Ndandie Cuci Helm Solusinya, Ndandie cuci helm hadir tengah-tengah masyarakat di Bida Ayu Pintu 2 Setengah, Sei Bedug Batam.
Pemilik cuci helm Bondan mengungkapkan, pelayanan diberikan kepada pelanggan yang menyuci helm hanya mengeluarkan uang 15.000 rupiah saja untuk satu unitnya, tidak perlu lama, dalam waktu setengah jam Helm anda akan bersih dan wangi, dijamin pelanggan akan puas.
“Cukup mengeluarkan uang 15.000 rupiah untuk helm yang kotor, dalam waktu setengah jam, ia mendapatkan kepuasan dengan helm bersih dan harum,”kata Bondan kepada Kritisnews.com, Kamis, (25/1/2018).
Dijelaskan Bondan, helm kotor dicuci secara manual hingga bersih, divakum hingga air yang dikandung busanya tersebut hilang dan dilanjutkan dengan helm dimasukan kedalam proses pengeringan.
“Harga masih promosi, dan harga tersebut berlaku kepada setiap jenis dan merek helm,”himbaunya. (Ind)